Rekap Hasil BRI Liga 1: PSM Makassar Imbang, PSIS Semarang Kalah

- Selasa, 10 Januari 2023 | 20:35 WIB
Bendera BRI Liga 1 yang dibentangkan oleh anak gawang sebelum pertandingan dimulai.(Foto: Twitter/BRI Liga 1)
Bendera BRI Liga 1 yang dibentangkan oleh anak gawang sebelum pertandingan dimulai.(Foto: Twitter/BRI Liga 1)

DepokToday.com - PSM Makassar ditahan imbang Barito Putera dalam pertandingan tunda BRI Liga 1 2022-2023 di Stadion Demang Lehman, Selasa 10 Januari 2023.

PSM Makassar unggul duluan setelah Renan da Silva Alves tidak sengaja melakukan gol bunuh diri di menit 20.

Baca Juga: Piala AFF 2022: Dijamu Vietnam, Penggawa Timnas Indonesia Sudah Tiba di Hanoi

Gol yang menguntungkan PSM Makassar ini bertahan sampai turun minum. Namun, di babak kedua, skor 1-0 berubah karena Barito Putera berhasil menyamakan skor.

Mike Ott membuat skor imbang 1-1 sekaligus menyelamatkan Barito Putera dari kekalahan. Meski begitu, Barito Putera tetap berada di zona degradasi BRI Liga 1.

Baca Juga: Debut Cristiano Ronaldo di Al Nassr Tanggal 22 Januari 2023, Tapi Korbankan Vincent Aboubakar

Dengan 15 poin, Barito Putera berada di peringkat 16. Sementara itu, PSM Makassar tetap berada di puncak klasemen BRI Liga 1 dengan 34 poin.

Sementara itu, satu hari sebelumnya atau Senin 9 Januari 2023, PSIS Semarang kalah 0-1 dari tamunya Bhayangkara FC.

Baca Juga: Pengurus LKD Dikukuhkan, Tugasnya Dimulai dengan Mendata Objek Kebudayaan di Depok

Bertanding di Stadion Jatidiri, satu-satunya gol yang tercipta di laga itu dihasilkan oleh Kasim Botan pada menit 65.

Kemenangan ini membuat selisih poin Bhayangkara FC dengan zona degradasi menjadi empat poin. Bhayangkara FC saat ini duduk di peringkat 13.

Sedangkan PSIS Semarang, tim yang kalah, menghuni posisi 11 dengan 20 poin, selisih satu poin dengan Bhayangkara FC.(***)

 

Editor: Tidar Aira

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X