Thailand Juara Grup A Piala AFF 2022 Usai Kalahkan Kamboja 3-1, Teerasil Dangda Cetak Dua Gol

- Senin, 2 Januari 2023 | 21:59 WIB
Pertandingan Grup A Piala AFF 2022 antara Thailand vs Kamboja yang berakhir dengan skor 3-1. (Foto: Twitter ASEAN FOOTBALL)
Pertandingan Grup A Piala AFF 2022 antara Thailand vs Kamboja yang berakhir dengan skor 3-1. (Foto: Twitter ASEAN FOOTBALL)

DepokToday.com - Thailand tampil sebagai juara Grup A Piala AFF 2022 usai mengalahkan Kamboja 3-1 di Stadion Thammasat, Senin 2 Januari 2022 malam WIB.

Dua dari tiga gol kemenangan Thailand dicetak oleh Teerasil Dangda, sedangkan satu gol lagi dibukukan Sumanya Purisai.

Sama-sama membutuhkan kemenangan di laga ini, Thailand dan Kamboja bermain sangat hati-hati agar tidak kebobolan lebih awal.

Namun, di penghujung babak pertama, Thailand yang memang diunggulkan untuk menang, mendapat hadiah penalti. Teerasil Dangda yang mengeksekusi penalti itu sukses menjalankan tugasnya sehingga skor berubah 1-0 di menit 45+2.

Baca Juga: Kalahkan Filipina 2-1, Timnas Indonesia Runner-up Grup A Piala AFF 2022

Di babak kedua, Thailand kembali unggul cepat. Saat laga berlangsung lima menit, Thailand berhasil mencetak gol kedua melalui Sumanya Purisai.

Tertinggal dua gol, Kamboja yang berambisi mengalahkan Thailand tidak menyerah. Di menit 68, Kamboja memperkecil ketertinggalan jadi 2-1 berkat gol Sieng Chanthea.

Gol tersebut tampaknya menjadi sia-sia karena Thailand kembali membobol gawang Kamboja yang dibukukan Teerasil Dangda pada menit 90.

Baca Juga: Piala AFF 2022: Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Filipina, Egy Maulana Vikri dan Spasojevic Dicadangkan

Thailand akhirnya memenangkan pertandingan dan dengan skor 3-1 tim berjuluk Gajah Perang memuncaki klasemen Grup A Piala AFF 2022.

Thailand lolos ke semifinal sebagai juara Grup A Piala AFF 2022 setelah unggul selisih gol dari Indonesia yang di laga lainnya juga menang atas Filipina dengan skor 2-1.

Thailand dan Indonesia memiliki poin yang sama, yakni 10, namun Thailand menang jumlah memasukkan sebanyak 13 gol, sedangkan Indonesia memiliki 12 gol.(***)

Editor: Tidar Aira

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X