Klasemen Liga Belanda 2022-2023 Pekan ke-26 Usai Feyenoord Kalahkan Ajax

- Selasa, 21 Maret 2023 | 14:20 WIB
Pertandingan Liga Belanda 2022-2023 antara Ajax vs Feyenoord yang berakhir dengan skor 3-2. (Foto: Twitter Feyenoord Rotterdam)
Pertandingan Liga Belanda 2022-2023 antara Ajax vs Feyenoord yang berakhir dengan skor 3-2. (Foto: Twitter Feyenoord Rotterdam)

Depoktoday.com - Feyenoord belum tergoyahkan di puncak klasemen Liga Belanda 2022-2023. Tim asal Rotterdam itu kini unggul enam poin di puncak klasemen.

Keunggulan enam poin di puncak klasemen Liga Belanda itu didapat Feyenoord usai mengalahkan Ajax dengan skor 3-2 di Amsterdam Arena, Minggu 19 Maret 2023.

Di pertandingan Liga Belanda pekan ke-26 itu, Feyenoord membuka keunggulan 1-0 setelah Santiago Gimenez mencerak gol di menit kelima. Akan tetapi gol tersebut dibalas Ajax dan bahkan membuat Feyenoord tertinggal 2-1.

Baca Juga: Mau Dapat Subsidi Pembelian Motor Listrik? Simak Syaratnya Berikut Ini

Edson Alvarez membuat skor imbang 1-1 di mana golnya bersarang di Feyenoord di menit 17. Dusan Tadic mengubah skor 2-1 untuk memberikan Ajax keunggulan 2-1 di menit 37 hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, Feyenoord berhasil menyamakan skor 2-2. Gol penyeimbang kedudukan itu dibukukan oleh Sebastian Szymanski di menit 52.

Baca Juga: Lantik 174 Pengurus Masjid Raya Al Jabbar, Ridwan Kamil: Makmurkan Tempat Istimewa Ini

Empat menit menjelang laga babak kedua berakhir, Feyenoord akhirnya memastikan kemenangan mereka 3-2 berkat gol Lutsharel Geertruida.

Kemenangan ini menambah keunggulan Feyenoord di puncak klasemen Liga Belanda menjadi enam poin dari Ajax, yang berada di tangga kedua dengan 55 poin.

Di peringkat ketiga yang merupakan batas tampil di kompetisi Eropa musim depan, untuk sementara ditempati PSV Eindhoven yang di laga akhir pekan lalu main imbang 1-1 dengan Vitesse.

Baca Juga: Punya Motor Listrik? Simak Tips Perawatan Berikut Ini Agar Kendaraanmu Jadi Lebih Awet

AZ Alkmaar yang kalah 2-1 dari Twente kini duduk di urutan empat klasemen dengan 53 poin, sama yang diperoleh PSV Eindhoven.

Twente, tim yang menang atas AZ Alkmaar, berada di posisi kelima klasemen Liga Belanda dengan 47 poin, berjarak enam poin untuk masuk ke zona kompetisi Eropa.(***)

Editor: Tidar Aira

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X