Viral! Beredar Video Nakes Bedakan Layanan Pasien BPJS dan Pasien Umum, Netizen: Sakit Hati Banget Lihatnya

- Sabtu, 18 Maret 2023 | 15:05 WIB
Tenaga kesehatan viral setelah membandingkan layanan pasien BPJS dan pasien umum (Twitter @rampoeng)
Tenaga kesehatan viral setelah membandingkan layanan pasien BPJS dan pasien umum (Twitter @rampoeng)

Depoktoday.com - Beredar di media sosial sebuah video tenaga kesehatan yang menunjukkan perbedaan layanan pada pasien umum dan pasien BPJS.

Sebuah cuitan oleh akun @tanyakanrl, mengunggah foto tangkapan layar sebuah video tiga nakes yang terkesan kurang menghormati pasien.

Kemudian akun @rampoeng membalas dengan menyertakan video nakes tersebut. Video berdurasi 2 detik itu berisi dua nakes yang sedang bercanda dan satu nakes berbaring di atas meja dengan tulisan “Ketika pasien BPJS masuk,"

Baca Juga: Ramainya Isu Calo Antrean Pasien, Direktur RSUD KiSA Angkat Bicara: Tidak Ada Joki Antrean

Dalam video tersebut terlihat tenaga kesehatan yang terkesan malas-malasan untuk melayani pasien BPJS dan di video selanjutnya tenaga kesehatan tersebut tampak bergembira mendapat pasien umum (non-BPJS).

Video yang berasal dari tiktok tersebut langsung viral dengan lebih dari 15,6 ribu likes serta 4.429 retweets.

Video yang viral tersebut diunggah oleh akun tiktok @rintobelike yang diketahui sebagai tenaga kesehatan Puskesmas Lambunu 2 Kabupaten Parigi Moutong, Sulawesi Tengah.

Baca Juga: Kesatuan Pelajar Muslim Depok (KPMD) Menggelar Acara Sambut Bulan Ramadhan

Banyak warganet mengecam aksi nakes tersebut.

“Lah. Bagaimana rakyat/pasien ga makin kesal ke nakes kalau begini? Makin susah dibilangin, makin sudh pula dibelain,” cuit akun @dr_koko28

“Jujur aja gue ga nangkep perbedaan dari keduanya apa? Perasaan sama aja mereka sama sama ga ngelayanin pasien,” balas akun @isahtangis.

Baca Juga: Begini Penampakan Kabin Masinis Kereta Cepat Jakarta Bandung

“Sakit hati bgt liatnya. Tiap hari kerja ikhlas dan berusaha gimana caranya semua pasien dapat pelayanan yg sesuai bahkan sampai nanyain ketersediaan dana bansos buat yg ga punya BPJS, liat video ini pengen mis** sumpah,” tulis akun @fbbypr

Kekesalan warganet tak hanya sampai disitu, bahkan mereka “membanjiri ulasan Puskesmas Lambunu 2 dengan bondong-bondong memberikan rating 1 dan menuliskan ulasan yang buruk pada profil Puskesmas Lambunu 2 di Google.

Halaman:

Editor: Gerry Anugrah Putra

Sumber: Twitter @tanyakanarl

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X