Segini Target Perolehan Kursi Partai Gerindra di DPRD Depok pada Pemilu 2024

- Selasa, 7 Februari 2023 | 14:58 WIB
Ketua DPC Partai Gerindra Kota Depok, Pradi Supriatna (tiga kanan), dalam acara syukuran HUT ke-15 Partai Gerindra di Kota Depok, Senin 6 Februari 2023. (Foto: Depoktoday.com/SOE)
Ketua DPC Partai Gerindra Kota Depok, Pradi Supriatna (tiga kanan), dalam acara syukuran HUT ke-15 Partai Gerindra di Kota Depok, Senin 6 Februari 2023. (Foto: Depoktoday.com/SOE)

DepokToday.com - Partai Gerindra Kota Depok menargetkan sebanyak 15 kursi pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Hal itu ditegaskan Ketua DPC Partai Gerindra Kota Depok, Pradi Supriatna.

"Targetn  jumlah kursi di DPRD Kota Depok sebanyak 15 kursi. Tentunya semua itu perlu dukungan dari masyarakat Kota Depok," kata Pradi saat syukuran HUT ke-15 Partai Gerindta di kantor DPC Partai Gerindra Kota Depok, kemarin.

“Terimakasih kepada masyarakat, kader, sayap partai dan seluruhnya yang sudah berjuang untuk memenangkan Partai Gerindra,” tambah Pradi.

“Jaga kekompakan, karena Gerindra merupakan keluarga besar, tanggung jawab kita sangat jelas. Mudah-mudahan di tahun 2024 setelah pileg selesai, di bulan November kita punya wali kota dari Partai Gerindra,” harapnya. 

Baca Juga: Tapak Suci Putra Muhammadiyah Kota Depok Gelar Ujian Kenaikan Tingkat

Selain target perolehan kursi di DPRD Depok, Pradi mengungkap perihal masyarakat dan kader yang melamar sebagai bakal calon legislatif (bacaleg) dari Partai Gerindra Kota Depok di Pemilu 2024.

Dia menjabarkan, dari sepuluh anggota legislatif Kota Depok saat ini, baru sembilan orang yang mendaftarkan diri. "Satu petahana yang belum mendaftar kembali,” beber Pradi.

Baca Juga: Dua Taman di Kota Depok Berpeluang Mendapatkan Anugerah Ruang Bermain Ramah Anak

Untuk pendaftaran bakal calon legislatif, dirinya sudah menerima laporan sebanyak 65 orang yang telah mendaftarkan diri ke Partai Gerindra Kota Depok.

“Masih ada juga yang komunikasi melalui HP untuk mendaftar. Silahkan saja. Semua tahapan ada di Bapilu,” imbuh Pradi.

Di kesempatan yang sama, Ketua Dewan Penasihat DPC Partai Gerindra Kota Depok, Nuroji, menambahkan, Partai Gerindra yang telah berusia 15 tahun memasuki usia remaja.

"Usia lagi bagus-bagusnya. Saya mengajak seluruh kader Gerindra di Depok untuk melakukan menggaungkan HUT ke-15 Gerindra," jelas Nuroji.

Nuroji pun meminta kader untuk membuat kegiatan yang melibatkan banyak masyarakat dengan tema riang gembira dalam menyambut tahun politik 2024.

Kata Nuroji, riang gembira di sini artinya tidak usah gontok-gontokkan di masyarakat karena di Pemilu 2024 berbeda pilihan hal yang biasa.

Halaman:

Editor: Tidar Aira

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X