DepokToday.com - Perempuan kepala keluarga (Peka) di Kelurahan Pasir Putih, Kecamatan Sawangan, Kota Depok mendapat pelatihan cara membuat dimsum dan chicken roll.
Pelatihan ini digulirkan oleh aparatur kelurahan setempat, pada hari Rabu 16 November 2022, yang dipandu seorang narasumber, Renata dari Pasir Putih.
Baca Juga: Warga Pasir Putih Dilatih Bikin Aneka Olahan Produk Lokal
Peserta pelatihan berjumlah 25 orang yang merupakan perempuan sebagai kepala rumah tangga di Pasir Putih.
Ketua Peka Kelurahan Pasir Putih, Syamsia, menuturkan, pelatihan yang diberikan ini sangat berguna, karena mereka bisa berinovasi dalam usaha makanan sehingga bisa berkembang.
Baca Juga: Covid-19 Melonjak, Tempat Pemakaman Umum Pasir Putih Mulai Bersiap
Diakuinya, pelatihan pembuatan chicken roll dan dimsum ini sangat bermanfaat, karena para Peka di sini memiliki usaha untuk kebutuhan rumah tangganya.
Selain itu, wanita Peka juga memiliki usaha sehari-sehari seperti dagang nasi uduk dan kue lainnya.
“Jadi, peka ini disini semuanya berjualan untuk membiayai keluarga. Dengan adanya pelatihan ini nantinya bisa diterapkan,” ujar Syamsia.
Baca Juga: Diduga Tanah Terkikis, Bantaran Kali Pesanggrahan di Pasir Putih Longsor
Artikel Terkait
KPC, Rimbun dan Imani Care Lanjutkan Bersih-bersih Masjid-Musala di Pasir Putih
DT Peduli Salurkan Zakat di Pasir Putih