DepokToday.com – Polemik terkait program KDS dipastikan akan terus berlanjut. Saat ini, sebanyak 33 anggota dewan yang mengajukan hak interpelasi sedang menunggu jawaban Wali Kota Depok, Mohammad Idris.
Sejumlah anggota DPRD Depok itu pun berharap, Idris dapat memberikan keterangan sesuai fakta dalam sidang paripurna nanti.
Menurut salah satu anggota DPRD Depok, Babai Suhaimi, pihaknya sampai saat ini masih menunggu keputusan badan musyawarah atau Bamus atas pengajuan hak interpelasi.
Babai menyebut, surat itu sudah disampaikan pada Ketua DPRD dalam sidang paripurna beberapa hari lalu.
“Saya dan teman-teman 33 anggota DPRD itu tinggal menunggu, kapan dibamuskan untuk menetapkan tanggal pelaksanaan paripurna interpelasi,” katanya pada awak media, Jumat, 20 Mei 2022.
“Jika dalam beberapa pekan kedepan misalnya belum juga, tentu ada hak bagi kami pengusung interpelasi ini untuk bertanya, apa masalahnya belum dijadwalkan. Saat ini kami sedang menunggu, kapan penjadwalan itu akan dilakukan,” sambungnya.
Baca Juga: Mr X Ditemukan Tewas Ngegantung di Pohon Nangka, Kondisnya Bikin Merinding
Baca Juga: Baca Syahadat, 70 Ribu Warga Italia Berbondong-bondong Masuk Islam
Politisi PKB itu menegaskan, tidak ada alasan bagi pimpinan untuk tidak merespon dan menjadwalkan hal tersebut.
Artikel Terkait
Pierre Emerick Aubameyang Pensiun dari Tim Nasional Gabon
Tiga Wasit Wanita Ini akan Memimpin Pertandingan Piala Dunia 2022 di Qatar
Sepak Bola SEA Games 2022: Vietnam dan Thailand Rebutan Emas, Indonesia dan Malaysia Berebut Perunggu
Nagita Sebut Nama Wanita Ini Saat Bermimpi Diselingkuhi Raffi Ahmad
Survei Pilpres 2024: Pasangan Anies Baswedan - Ridwan Kamil Kalahkan Ganjar - Erick Thohir