Deklarasi Relawan IndonesiAnies, Tawarkan Rekam Jejak Bukan Sekadar Visi Misi

- Kamis, 3 November 2022 | 21:34 WIB
Anies Baswesan menyapa Relawan IndonesiAnies di Jakarta Convention Center (JCC), Rabu 2 November 2022.(Facebook Anies Baswedan)
Anies Baswesan menyapa Relawan IndonesiAnies di Jakarta Convention Center (JCC), Rabu 2 November 2022.(Facebook Anies Baswedan)

DepokToday.com - Anies Baswedan menghadiri acara deklarasi Relawan IndonesiaAnies di Jakarta Convention Center (JCC), Rabu 2 November 2022.

Deklarasi ini sebagai bentuk dukungan masyarakat dalam pencapresan Anies Baswedan di Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang.

Seperti diketahui, Anies Baswedan sudah diusung Partai NasDem sebagai calon presiden (capres) untuk Pemilu 2024. 

Baca Juga: Sowan ke Partai Demokrat, Anies Baswedan: Insya Allah Jadi Penanda Jalan Bersama

Sejak itu, mantan gubernur DKI Jakarta ini telah melakukan komunikasi politik dengan Partai Demokrat dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Terkait deklarasi, Anies Baswedan mengucapkan terima kasih kepada para Relawan IndonesiAnies.

Anies Baswedan ketika memberikan sambutan dalam acara deklarasi Relawan IndonesiAnies di JCC, Rabu 2 November 2022.(Foto: Facebook Anies Baswedan)
Anies Baswedan ketika memberikan sambutan dalam acara deklarasi Relawan IndonesiAnies di JCC, Rabu 2 November 2022.(Foto: Facebook Anies Baswedan)

"Terima kasih kepada semua yang telah memberikan kepercayaan untuk bekerja bersama, bergerak bersama untuk membawa kepada Indonesia yang lebih baik ke depan," kata Anies di laman media sosial Facebooknya, Kamis 3 November 2022.

Baca Juga: Anies Baswedan Bertemu AHY, Netizen: Kode Cawapres Kah?

Anies Baswedan mengajak Relawan IndonesiAnies untuk menawarkan kepada rakyat Indonesia tentang rekam jejak, karya nyata yang sudak dilakukan.

"Mari kita tawarkan kepada rakyat Indonesia, bukan sekadar visi, bukan sekadar misi. Tapi yang kita tawarkan adalah rekam jejak, karya yang senyatanya sudah dilakukan. Rekam jejak boleh diuji, rekam jejak bisa dilihat, rekam jejak bisa dinilai, rekam jejak bisa dibahas," tegas Anies Baswedan.

Baca Juga: Setelah NasDem dan Demokrat, Anies Baswedan Mau ke PKS

Ia juga mengajak Relawan IndonesiAnies  menawarkan kepada rakyat Indonesia apa yang sudah dikerjakan di Jakarta sebagai modal untuk ditawarkan kepada Indonesia.

"Kata kuncinya: Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia. Dan alhamdulillah kita ikhtiarkan itu terus-menerus," katanya.

Halaman:

Editor: Tidar Aira

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X