Depoktoday.com - Beberapa jam lagi Kementerian Agama (Kemenag) akan mengelar sidang isbat untuk menetapkan 1 Ramadhan 2023/1444 Hijriah.
Umat muslim yang menjalankan puasa Ramadhan 2023 sudah tentu memerlukan jadwal imsakiyah, karena waktu imsak merupakan batas makan dan minum saat santap sahur.
Baca Juga: Sunatan Massal Gratis di Alun-alun Kota Depok Diapresiasi Elly Farida
Bagi yang belum mengetahui dan juga belum punya file atau lembaran jadwal imsakiyah Ramadhan 2023, kalian bisa mengeceknya langsung di website resmi Ditjen Bimbingan Masyarakat (Bimas) Islam Kemenag RI.
Untuk yang belum paham bagaimana caranya, berikut ini Depoktoday.com informasikan beberapa langkahnya:
1. Kalian klik link https://bimasislam.kemenag.go.id/
2. Setelah klik link itu, maka akan muncul halaman utama dari website tersebut.
3. Kemudian pilik atau klik jadwal sholat yang terdapat gambar Kabah. Kalian lalu diarahkan pada dua pilihan, yaitu jadwal sholat dan jadwal imsakiyah. Lalu pilih jadwal imsakiyah
4. Setelah klik jawal imsakiyah maka kalian akan melihat halaman jadwal imsakiyah dengan nama provinsi, kabupaten/kota, dan tahun (tidak bisa diganti).
Baca Juga: Satpol PP Dapat Banyak Apresiasi Baik Tingkat Provinsi dan Nasional
5. Selanjutkan kalian tingga klik provinsi dan kabupaten/kota sesuai tempat tinggal kalian.
6. Setelah semua datanya sesuai domisili kalian, kemudian klik tanda pencarian atau search yang berada di bawah kanal tahun.
7. Usai mengklik, maka akan muncul jadwal imsakiyah sesuai daerah pilihan kalian mulai dari 1-30 Ramadhan 1444 Hijriah/2023 Masehi.
8. Untuk menyimpan jadwal imsakiyah, kalian bisa klik tanda unduh atau download yang berada di bawah kanal tahun. Klik saja maka akan langsung terunduh dengan format Excel.
Baca Juga: Ratusan Lansia Cek Kesehatan Gratis yang Digagas PPNI di Alun-Alun Kota Depok
Demikian delapan langkah cara cek dan unduh jadwal imsakiyah Ramadhan 2023/1444 Hijriah, sesuai dengan daerah tempat tinggal kamu. Selamat mencoba ya.(***)
Artikel Terkait
Jadwal Imsakiyah Ramadhan 1444 Hijriah Wilayah Depok, Download Linknya di Sini
4 Ide Jualan yang Cocok di Bulan Ramadhan, Bisa Nambah Cuan Buat Lebaran
15 Link Download Twibbon Ramadhan 1444 H Tema Terbaru dan Keren
Twibbon Ramadhan Bertema Nahdlatul Ulama (NU), Link Download Lengkap Siap Pakai
25 Kata-kata Mutiara untuk Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1444 Hijriah
Jelang Bulan Ramadhan, Harga Daging Sapi Lokal Melonjak Tajam