Jokowi Punya Syarat untuk Menentukan Siapa Menpora Baru Menggantikan Zainddin Amali: Tokohnya Harus Muda!

- Senin, 20 Maret 2023 | 17:10 WIB
Presiden Joko Widodo.  (Dok. Setkab)
Presiden Joko Widodo. (Dok. Setkab)

Depoktoday.com - Presiden RI Joko Widodo ungkap kriteria calon Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) pengganti Zainudin Amali, yakni haruslah muda.

"(Kriteria Menpora yang diinginkan) muda," kata Jokowi di acara penghargaan penanganan Covid-19 di Jakarta, Senin 20 Maret 2023, dikutip dari Suara.com.

Meski demikian, Jokowi mengaku hingga kekinian dirinya belum memutuskan soal sosok Menpora pengganti Zainudin Amali.

Baca Juga: Manchester United, Sheffield United dan Brighton Lolos ke Semifinal Piala FA 2022-2023

Di sisi lain, Partai Golkar sudah menyodorkan sejumlah nama.

"Menpora belum diputuskan tapi nama nama dari pak ketua Golkar sudah ke kita. Tapi belum diputuskan, belum saya putuskan," tuturnya.

Sebelumnya, Ketua Umum DPP Partai Golkar, Airlangga Hartarto, mengatakan, bahwa partainya masih menunggu arahan presiden terkait penentuan Menpora yang baru.

Baca Juga: Ibu Menyusui Mau Puasa Ramadhan? Simak Tips Berikut Ini Agar Ibadah Lancar

Golkar sudah menyodorkan paling tidak 3 nama kepada Jokowi untuk menggantikan Zainudin Amali menjadi Menpora.

"Ya tergantung, kita tunggu saja dari pak presiden," kata Airlangga.

Ia mengatakan, komunikasi dirinya dengan Zainudin Amali terus dilakukan.

Sementara itu, Sekjen DPP Partai Golkar, Lodewijk F Paulus, mengatakan, bahwa Golkar memang sudah menyodorkan 3 nama kadernya sebagai pengganti Zainudin.

Baca Juga: 5 Manfaat Susu Kurma, Minuman Sehat yang Bisa Jadi Pilihan Menu Sahur di Bulan Ramadhan

"Ya pasti kira-kira pak airlangga nyetor 3 lah nama. Mungkin 3 dipilih presiden mau yang mana," katanya.

Halaman:

Editor: Gerry Anugrah Putra

Sumber: Suara.com

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Bus KPK Mampir di Kota Depok, Ada Apa Ya?

Minggu, 21 Mei 2023 | 18:47 WIB
X