DepokToday – Kasus pencurian hewan ternak dengan modus sembelih langsung dan hanya menyisakan jeroan (dalaman) kembali terjadi di Depok. Tak tanggung-tanggung, kali ini pelakunya menyikat sebanyak enam ekor kambing sekaligus pada Selasa, 7 Juni 2022.
Peristiwa itu viral setelah video yang memperlihatkan kandang yang merupakan lokasi terjadinya perkara tersebut diunggah ke media sosial. Menurut laporan, kasus pencurian hewan ternak itu terjadi di wilayah Sawangan, Depok.
Pelaku yang diperkirakan lebih dari satu orang itu mencuri enam ekor kambing sekaligus. Modusnya, mereka menyembelih hewan-hewan tersebut secara langsung di kandang dan hanya menyisakan jeroan.
“Kejadian kehilangan kambing enam ekor, tinggal isinya aja inih, di lingkungan RT 01/04, kandang kambing bang Jarot, Sawangan. Tinggal isi perutnya aja,” kata seorang pria dalam video yang diunggah akun Instagram @infodepok.
Baca Juga: Pidato Menggelegar Prabowo Dihadapan Sarjana UP: Kalau Lemah Kita Akan Ditindas
Baca Juga: 450 Prajurit Bergerak ke Papua, Pangkostrad: Jangan Sekali-kali Menyakiti Hati Rakyat
Menurut keterangan dalam video itu, pelaku diduga beraksi jelang subuh, sekira pukul 04:30 WIB.
“Jadi enam ekor kambing isi perutnya aja yang nggak kebawa. Dipotong di kandang, kejadiannya di kandang kambing bang Jarot, Sawangan, Depok,” sambungnya.
Artikel Terkait
Dimulai 11 Juni, Total Hadiah Piala Presiden 2022 Miliaran Rupiah
45 Hewan Ternak di Depok Positif Penyakit Mulut dan Kuku
Makanan untuk Jemaah Haji Indonesia Dimasak Chef Tanah Air
Kiprah Indonesia di Toulon Cup 2022 Lebih Baik dari Tahun 2017, Ini Data dan Faktanya
Nations League: Andrej Kramaric Selamatkan Kroasia dari Kekalahan Saat Lawan Prancis